infobacktravel.blogspot.com - Banyak tempat wisata di Indonesia yang mempesona, salah satunya tersebar di tempat wisata di Kediri ini. Provinsi Jawa Timur memang menyimpan aneka ragam pilihan pariwisata yang ciamik. Setelah Malang dan Surabaya, Kediri pun bisa menjadi alternatif tujuan wisata kamu.
Sebagai kota terbesar urutan 3 setelah Surabaya dan Malang, Kediri menyimpan berbagai potensi pariwisata. Tempat wisata di Kediri yang bakal kalian temukan cukup beragam. Mulai dari wisata alam, kebudayaan, hingga berwisata sambil belajar.
Tentunya liburan ke Kediri tak harus mengeluarkan uang banyak karena Info Backtravel akan memberikan panduan wisata ala backpacker Indonesia.
Langsung saja kita simak tempat wisata di Kediri paling recommended buat backpacker.
Wisata Kediri Simpang Lima Gumul
Tempat Wisata di Kediri Monumen Simpang Lima Gumul Sumber: klikhotel.com |
Tak perlu jauh-jauh ke Prancis untuk menikmati sekaligus berfoto dengan monumen Arc De Triomphe. Tempat wisata di Kediri ini sangat persis bangunannya dengan monumen di Benua Eropa tersebut.
Monumen yang terletak di persimpangan lima jalan, yakni Gampangrejo, Pagu, Pare, Plosoklaten, dan Pesantren, menawarkan tempat wisata yang keren banget untuk foto-foto.
Terutama pada saat malam hari, suasana akan hangat karena penataan lampu di sekeleiling monumen begitu indah. Tempat wisata di Kediri ini cocok buat tempat hunting foto dan untuk nongkrong bersama teman
Lokasi Simpang Lima Gumul klik di sini.
Wisata Kediri Gumul Paradise Island
Mencari tempat wisata untuk keluarga? Tempat wisata di Kediri yang satu ini cocok banget guys. Gumul Paradise Island tak jauh dari Monumen Simpang LIma Gumul. Jadi, setelah kalian mengunjungi MSLG, bisa menyempatkan diri untuk berlibur ke Gumul Paradise Island.
Gumul Paradise Island sendiri merupakan tempat wisata di Kediri yang memiliki konsep taman bermain keluarga. Fasilitas yang ada di tempat wisata ini cukup lengkap. Mulai dari kolam renang beserta seluncurannya hingga flying fox.
Harga tiket masuk tempat wisata di Kediri ini terbilang murah buat backpacker Indonesia. untuk kategori dewasa, dibanderol dengan tarif Rp 20.000, sedangkan untuk anak-anak cukup membayar Rp 15.000.
Lokasi Gumul Paradise Island klik di sini.
Tempat Wisata Kediri Waterpark
Tempat Wisata di Kediri Waterpark Sumber: enjang.com |
Masih bernuansa liburan bersama keluarga. Tempat wisata di Kediri Jawa Timur ini menawarkan taman bermain air komplit dengna beraneka ragam seluncurannya.
Bahkan, seluncuran di sini adalah papan luncur terpanjang di Indonesia loh. Seru pastinya!
Kediri Waterpark ini terletak sekitar 15 km dari pusat Kota Kediri, tepatnya di Desa Pagung Kecamatan Semen. Adapun untuk harga tiket masuk, masih pas di kantong backpacker Indonesia. Untuk weekdays, tarif yang di bayar sebesar Rp 50.000, sedangkan pada tanggal merah dan akhir pekan, tarifnya menjadi Rp 70.000.
Lokasi Kediri Waterpark klik di sini.
Wisata Kediri Goa Selomangleng
Tempat wisata di Kediri yang satu ini memiliki nuansa mistis juga memiliki sejarah cerita yang melegenda di masyarakat Kediri. Goa Selomangleng terletak di Desa Waung, Kecamatan Mojoroto. Berjarak sekitar 7 km dari pusat Kota Kediri.
Apa yang dapat kalian lihat di salah satu tempat wisata di Indonesia ini adalah ornamen atau relief yang ada di dalam goa tersebut. Ukiran dalam goa tersebut dipercaya memiliki kaitan dengan cerita legenda Goa Selomangleng.
Di sekitar tempat wisata di Kediri satu ini, terdapat juga destinasi wisata yang dapat kalian sempatkan untuk dikunjungi. Misalnya ada Gunung Maskumambang, Gunung Klothok, dan museum Airlangga.
Lokasi Goa Selomangleng klik di sini.
Tempat Wisata Alam di Kediri Air Terjun Dolo
Tempat Wisata di Kediri Air Terjun Dolo Sumber: yukpiknik.com |
Kali ini Info Backtravel beranjak ke tempat wisata alam di Kediri. Wisat Kediri bernama Air Terjun Dolo ini terletak di Dusun Besuki, Desa Jugo, Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri. Berjarak sekitar 20 an km dari pusat Kota Kediri.
Di tempat wisata yang cocok banget buat para backpacker Indonesia ini memiliki hawa yang sejuk. Tak heran karena letak air terjun ini berada di dataran tinggi, tepatnya di lereng Gunung Wilis.
Tak perlu takut hanyut karena volume air terjun ini tak banyak dan tak deras. Oleh karena itu, kalian dapat sepuasnya berenang atau bermain air.
Selain air terjun, tempat wisata alam di Kediri ini juga memiliki jogging track dan camping ground. Jadi kalian bisa menyusuri alam sekitar lereng Gunung Willis. Apabila ingin bermalam di kawasan ini, cukup membawa tenda dan mendirikan tenda di area camping.
Terdapat juga beberapa villa yang bisa di sewa, jaraknya sekitar 5 km dari lokasi air terjun.
Lokasi Air Terjun Dolo klik di sini.
Kampung Inggris Pare
Nah, tempat wisata di Kediri yang satu ini adalah tempat wisata yang mendidik. Bagaimana tidak, hampir seluruh warga Kampung Inggris di Pare berbkomunikasi menggunakan Bahasa Inggris. Sebulan di sini mungkin kalian akan lancar ngomong Bahasa Inggris.
Tak heran jika kawasan di Pare ini dijadikan Kampung Inggris. Sebabnya, banyak sekali jasa-jasa kursus Bahasa Inggris. Hampir setiap 5 meter kita akan menemukan tempat kursus Bahasa Inggris.
Kampung Inggris Pare memang sudah populer dijadikan tujuan untuk menimba ilmu dalam Bahasa Inggris. Peserta didiknya pun beragam, tak hanya dari Kota Kediri dan sekitarnya, bahkan ada juga dari daerah lain di luar Jawa Timur yang sengaja datang ke Kampung Inggris Pare untuk belajar Bahasa Ingggris.
Lokasi Kampung Inggris Pare klik di sini.
Tempat Wisata Gunung Kelud Kediri
Tempat Wisata di Kediri Gunung Kelud Sumber: suara-islam.com |
Buat sobat backpacker Indonesia yang ingin naik gunung tapi tak mau repot, bisa nih mengunjungi tempat wisata di Kediri yang satu ini. Gunung Kelud memang kawasan wisata yang dapat dicapai dengan menggunakan kendaraan karena terdapat jalan beraspal menuju atas.
Apa yang dapat kalian nikmati di salah satu tempat wisata di Indonesia ini adalah panorama alam yang indah mempesona. Di sekitar Gunung Kelud kalian akan menemukan pemandangan hijau nan sejuk.
Karena Gunung Kelud merupakan gunung api yang masih aktif, kalian juga dapat melihat kawah Gunung Kelud lengkap dengan asap putih dari dalam kubah nya tersebut.
Lokasi Gunung Kelud Kediri klik di sini.
Tempat Wisata Gereja Pohsarang Kediri
Bila sobat backpacker Indonesia menyukai wisata ke tempat dengan bangunan yang unik, Gereja Pohsarang bisa jadi alternatif destinasi wisata kamu. Tempat wisata di Kediri yang satu ini memang memiliki arsitektur yang unik, yakni perpaduan antara gaya Eropa dengan Majapahit.
Gereja Pohsarang terbilang sudah sangat tua dan dikatakan antik. Tak heran karena gereja ini sudah dibangun sejak tahun 1931.
Tempat wisata gereja di Kediri ini tepatnya berlokasi di Desa Pohsarang Kecamatan Semen. Berjarak 10 km dari pusat Kota Kediri.
Lokasi Gereja Pohsarang klik di sini.
Tempat Wisata Gua Maria Pohsarang Kediri
Tempat Wisata di Kediri Gua Maria Pohsarang Sumber: travel.detik.com |
Lokasinya bersebelahan dengan Gereja Pohsarang, tempat wisata di Kediri ini juga memiliki keunikan tersendiri. Di Gua Maria Pohsarang, kalian akan melihat patung Bunda Maria yang berukuran cukup besar. Patung tersebut di posisikan sedemikian rupa agak menjorok ke dalam gua kecil di sebuah tebing.
Gua Maria Pohsarang ini merupakan bangunan yang dibuat mirip seperti Gua Maria Lourdes yang ada di Perancis. Tempat wisata di Kediri ini sering menjadi tempat ibadah umat Katolik. Nah jika kalian berkunjung ke Gereja Pohsarang, sempatkan diri kalian melipir ke Gua unik satu ini, apalagi jika kalian memang beragama Katolik.
Lokasi Gua Maria Pohsarang klik di sini.
Tempat Wisata Candi Surowono Kediri
Kediri juga memiliki bangunan candi yang penuh dengan nilai sejarah. Untuk teman-teman backpacker Indonesia yang suka banget menelusuri sejarah, wajib untuk melipir ke tempat wisata di Kediri satu ini.
Candi Surowono terletak di Desa Canggu, Kecamatan Pare. Nah pas juga nih sekalian mampir setelah dari Kampung Inggris Pare.
Candi yang ada di tempat wisata di Kediri ini berukuran kecil, yakni sekitar 8x8 meter. Candi tersebut bercorak agama Hindu lengkap dengan ukiran-ukiran yang menawan.
Lokasi Candi Surowarna klik di sini.
Tempat Wisata Kediri Photograph Museum
Satu lagi tempat wisata unik di Kediri yang wajib kalian kunjungi. Selain berwisata, kalian juga dapat menambah wawasan kalian di Kediri Photograph Museum. Sebab, apa yang ada di sini adalah napak tilas dan perjalanan Kediri dari masa ke masa. Kalian akan mengetahui seperti apa Kediri dari berbagai zaman.
Selain foto-foto koleksi mengenai Kediri, di sini kalian juga dapat melihat kamera-kamera adari berbagai zaman juga. Kebayang kan akan menemukan kamera sejadul dan sebesar apa di sini.
Lokasi Kediri Photograph Museum klik di sini.
Tempat Wisata Alam Sumber Ubalan Kediri
Tempat Wisata di Kediri Sumber Ubalan Sumber: mytrip123.com |
Buat sobat backpacker Indonesia yang hobi banget ke tempat-tempat bernuansa alam , ditambah lagi liburan bersama keluarga, tempat wisata di Kediri ini bisa jadi tempat yang cocok banget. Tempat wisata ini berada di Desa Kalasan, Kecamatan Plosoklaten. Berjarak sekitar 15 km dari pusat Kota Kediri.
Sumber Ubalan merupakan tempat wisata yang merupakan kawasan hutan lindung. Terbayang pastinya se sejuk apa suasana yang akan dapat kalian nikmati. Apa yang dapat kalian nikmati di sini, selain hawanya yang sejuk dan rindang adalah kalian bisa menikmati sumber air alami.
Di dalam sumber air tersebut terdapat ikan-ikan kecil. Namun, kalian dilarang berenang atau memancing di kolam tersebut. Cukup untuk dinikmati saja suasana damainya.
Kalian juga dapat tetap berenang di tempat wisata di Kediri satu ini karena memiliki fasilitas berupa kolam renang. Selain fasilitas kolam renang, Sumber Ubalan juga memiliki panggung hiburan dan area bermain anak.
Lokasi Sumber Ubalan klik di sini.
Wah ternyata banyak juga ya tempat wisata di Kediri. Bahkan sebetulnya ada lebih banyak lagi tempat-tempat wisata yang bisa kalian eksplor di Kediri Jawa Timur. Dari sekian banyak, tentunya Info Backtravel hanya memberikan rekomendasi beberapa tempat wisata yang paling recommended.
Semoga informasi tersebut bermanfaat buat kalian yang sedang atau akan berlibur ke Kediri. Silahkan untuk membagikan artikel ini kepada teman-teman sobat agar dapat bermanfaat bagi banyak orang. Simak juga info keseruan Rekomendasi Tempat Nongkrong di Surabaya.